LKPD Menelaah Hasil Melengkapi Teks Prosedur

0
1131

LKPD menelaah hasil melengkapi teks prosedur ini diharapkan dapat membantu peserta didik dalam melaksanakan pembelajaran Bahasa Indonesia untuk mencapai tujuan yang diharapkan.

Lembar Kerja Pesera Didik ini dikembangkan berdasarkan:

Kompetensi Dasar

3.6 Menelaah struktur dan aspek kebahasaan teks prosedur tentang cara melakukan sesuatu dan cara membuat (cara memainkan alat musik/ tarian daerah, cara membuat kuliner khas daerah, dll.) dari berbagai sumber yang dibaca dan didengar.

Indikator

  • Menelaah hasil melengkapi teks prosedur dari segi struktur dan kaidah bahasa

LKPD 3.9 (Kegiatan Kesembilan)

Alokasi Waktu: 2 JP (16 Oktober ’20)

Petunjuk Kegiatan:

  • Peserta didik membuka buku yang dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013 yaitu Buku Bahasa Indonesia SMP/MTs Kelas VII. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi Jakarta : Cetakan Ke-4 2017.
  • Peserta didik membaca dan menyimak buku tersebut mulai dari halaman 104 s/d 107 atau yang dikutif pada bahan bacaan pada link yang tersedia.
  • Tetap disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan.
  • Melaporkan hasil pada buku tugas atau lembaran fortofolio dengan tulis tangan. Bentuk laporan cukup jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang disediakan.
  • Tulis Laporan LKPD 3.9, Nama, NIS/NISN dan kelas ananda pada LKPD.
〈⇒menu⇐〉⇔⇔〈⇒bacaan⇐〉

Untuk meningkatkan pemahaman kita dalam menelaah hasil melengkapi teks prosedur dari segi struktur dan kaidah bahasa, selanjutnya silakan kerjakan lembar kerja berikut.

Laporan LKPD 3.9

Nama               :  ………………………………

NIS/NISN          :  ………………………………

Kelas               :  ………………………………

Perhatikan kalimat acak berikut!

Membuat Biopori

·  Pilihlah tanah di daerah sekeliling pohon.

· Perkuat mulut lubang dengan semen sekitar 2-3 cm dan setebal 2cm di sekelilingnya agar tanah tidak jatuh ke dalam lubang yang akan diisi sampah.

· Buatlah lubang dengan cara melubangi tanah dengan diameter 10-30 cm dan kedalaman 80-100 cm menggunakan linggis, bamboo, atau alat pengebor biopori.

· Isilah lubang tersebut dengan sampah dapur, dedaunan, pangkasan tanaman atau rumput, sampah kebun.

· Ambil kompos hasil timbunan sampah setiap akhir musim kemarau bersamaan dengan pemeliharaan kembali lubang resapan biopori.

· Isilah kembali dengan sampah jika volume sampah berkurang. Lakukan terus selama 1 minggu.

Berilah urutan angka pada kalimat-kalimat di bawah ini sehingga membentuk urutan langkah yang tepat untuk membuat biopori.

Urutan

Kalimat

Alasan

1

2

3

4

5

6

Perbaiki teks prosedur cara membuat angklung dengan cara: (1) tambahkan bagian awal teks, (2) ubahlah kalimat pada langkah menjadi kalimat perintah, kalimat saran, kalimat larangan, (3) tambahkan bagian penutup teks prosedur, dan (4) perbaikilah penggunaan tanda baca/ejaan yang kurang tepat.

Membuat Angklung

………………………………………………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………………………………………….. ……………………………………………………………………………………………………………….. ……………………………………………………………………………………………………………….. ………………………………………………………………………………………………………………..

Langkah pertama, menyiapkan bambu

· Batang bambu kemudian dibersihkan cabang-cabangnya, dan dipotong dengan panjang secukupnya.

·  Potongan bambu diikat, lalu disimpan dengan diangin-anginkan selama 1 tahun.

Langkah kedua, menyiapkan rangka

·  Anda perlu mengambil batang bambu yang telah kering.

·  Kemudian dipotong sesuai dengan tiang dan palang.

·  Potongan harus diusahakan lurus dan menyiku dengan baik supaya hasil sempurna. Bambu tidak lurus, saat digetarkan angklung membelok ke kiri atau ke kanan.

·  Tatalah rangka secara lurus, agar saat digantung tampak rapi.

Langkah ketiga, membuat tabung suara

·  mengambil batang bambu yang telah kering, perkirakan diameternya akan cocok untuk nada apa (semakin besar diameter bambu semakin rendah nada yang bisa dihasilkan).

·  memotong bambu dengan panjang sesuai nada yang diinginkan (makin panjang tabung, makin rendah nada yang dihasilkan).

·  mengupas bagian atas calon tabung suara sesuai dengan tinggi nadanya.

·  Buat takik pada dasar tabung untuk mengait ke tabung dasar.

·  Rautan tabung suara di haluskan sampai suaranya mendekati nada yang diinginkan. ………………………………………………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………………………………………………

Guru MP

………………………….

Orangtua/Wali

…………………………..

Nilai

……………………….

Bahasa Indonesia Merajut Persatuan Bangsa

.

Artikel SebelumnyaLKPD Memperbaiki Kesalahan Penggunaan Bahasa
Artikel SelanjutnyaLKPD Prinsip Penggunaan Bahasa dalam Teks Prosedur

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini